4 Layanan untuk Calon Pengusaha Sepatu dan Tas di Indonesia

Mar 20, 2023 | Artikel

Sepatu dan tas merupakan dua barang fashion yang menjadi kebutuhan pokok bagi setiap manusia. Biasanya, kedua barang tersebut dibuat oleh pengrajin-pengrajin homemade yang sudah berpengalaman untuk memproduksi sepatu dan tas.

Banyak pengrajin yang membuat produk sepatu dan tas di Indonesia. Akan tetapi, jarang sekali dari mereka yang dapat memasarkan produk yang telah mereka buat.

Oleh karena itu, kini hadirlah Sentra Sepatu Indonesia. Sentra Sepatu Indonesia merupakan perusahaan yang bertujuan untuk membantu mengembangkan dan meningkatkan usaha para pengrajin sepatu dan tas. Perusahaan Sentra Sepatu Indonesia menghadirkan layanan pengadaan produk sepatu, tas, bahan baku sepatu dan tas, serta layanan outsourcing para pengrajin sepatu dan tas.

Berikut layanan-layanan dari Sentra Sepatu Indonesia yang dapat membantu usaha para pengrajin sepatu dan tas di Indonesia.

Custom Sepatu dan Tas

Layanan custom sepatu dan tas merupakan layanan yang menawarkan pengadaan sepatu dan tas sesuai custom dari agen usaha/reseller/perusahaan. Produk sepatu dan tas yang dipesan oleh pelanggan merupakan produk yang akan dibuat langsung oleh para pengrajin yang sudah bermitra dengan Sentra Sepatu Indonesia.
Dengan adanya layanan ini, maka para pengrajin sepatu dan tas aktif mendapatkan pesanan dari klien yang bekerjasama dengan Sentra Sepatu Indonesia (SSI). Selain itu, sepatu yang telah mereka buat juga akan didistribusikan langsung pada klien SSI. Dengan begitu, layanan custom sepatu dan tas dari SSI juga membantu para pengrajin dalam memasarkan produk sepatu dan tas yang telah mereka buat.

Agen Produksi Sepatu dan Tas

Memproduksi sepatu dan tas dalam jumlah besar sering dilakukan jika terdapat pesanan dari perusahaan besar. Tak jarang para pengrajin mengalami kendala jika mendapatkan pesanan seperti itu. Hal tersebut terjadi karena manajemen internal ataupun eksternal para pengrajin masih belum baik.
Sentra Sepatu Indonesia membantu para pengrajin untuk memproduksi sepatu atau tas dalam jumlah besar. Selain itu, SSI juga memberikan konsultasi/pelatihan pada para pengrajin seperti sistem manajemen yang baik dalam memproduksi sepatu atau tas. Hal ini sejalan dengan Visi dan Misi Sentra Sepatu Indonesia yang ingin meningkatkan kesejahteraan para pengrajin dengan membantu mereka untuk mengelola manajemen usaha mereka. Sehingga, para pengrajin dapat mengembangkan dan meningkatkan usaha mereka.

Outsourcing Shoes and Bag Artisan

Layanan ini bergerak dalam bisang outsourcing yang menyediakan kontak pengrajin sepatu yang ada di Indonesia. Para agen penjual sepatu ataupun perusahaan yang sedang membutuhkan seorang pengrajin sepatu atau tas bisa memperoleh kontak mereka lewat layanan ini.
Selain itu, dengan adanya layanan ini, para pengrajin dapat menemukan pelanggan mereka yang ingin membuat sepatu atau tas. Layanan ini memudahlan agen usaha/perusahaan untuk berkomunikasi langsung dengan pengrajin yang mereka butuhkan.

Outsourcing Bahan Baku Sepatu & Tas

Bahan baku sepatu dan tas sangatlah diperlukan bagi pengusaha pembuat sepatu. Tak jarang pengusaha sepatu dan tas kewalahan untuk memasok bahan baku sepatu dan tas mereka sendiri.
Sentra Sepatu Indonesia menyediakan berbagai bahan baku pembuat sepatu dan tas untuk para pengusaha atau pengrajin sepatu dan tas di Indonesia. Berbagai bahan baku sepatu seperti kulit sintetis untuk sepatu dan tas, aksesoris sepatu dan tas, lem perekat, cairan pembersih, sol, hak, hingga packaging disediakan oleh Sentra Sepatu Indonesia.

Chat Sekarang
Sentra Sepatu Indonesia
Halo,
Ada yang bisa kami bantu?